STIKes Raflesia Depok Gandeng Glab Creative untuk Perkuat Branding Digital Kampus Kesehatan

STIKes Raflesia Depok Gandeng Glab Creative untuk Perkuat Branding Digital Kampus Kesehatan
STIKes Raflesia Depok Gandeng Glab Creative untuk Perkuat Branding Digital Kampus Kesehatan

AKURAT News - Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Raflesia Depok resmi menjalin kerja sama strategis dengan Glab Creative, sebuah agensi digital marketing yang fokus pada pengembangan branding dan promosi berbasis digital.

Kolaborasi ini bertujuan untuk memperkuat posisi STIKes Raflesia sebagai kampus kesehatan unggulan di wilayah Depok dan sekitarnya.

Ketua STIKes Raflesia, Dr. Ir. Andri Yan Prima Zani, MM., MKM, menjelaskan bahwa kerja sama ini merupakan langkah penting dalam memperluas jangkauan promosi kampus, terutama di era digital yang menuntut kehadiran institusi pendidikan tinggi secara aktif dan profesional di dunia maya.

“Saya melihat adanya peluang besar dalam tren pemasaran digital untuk menjangkau calon mahasiswa secara lebih luas dan efektif. Dengan menggandeng Glab Creative, kami ingin membangun citra kampus yang lebih progresif, terpercaya, dan kompetitif di pasar global,” ujarnya.

Melalui kemitraan ini, STIKes Raflesia akan mengoptimalkan kanal digital dalam menyampaikan informasi terkait program studi unggulan, prestasi mahasiswa dan dosen, serta berbagai aktivitas akademik dan non-akademik lainnya.

STIKes Raflesia sendiri menawarkan program pendidikan kesehatan seperti S1 Keperawatan dan Profesi Ners, S1 Kesehatan Masyarakat, dan D3 Keperawatan yang telah mengantongi akreditasi Baik Sekali.

Kampus ini juga didukung oleh fasilitas modern seperti laboratorium, mini hospital, klinik, asrama, serta menjalin kerja sama luas dengan rumah sakit dan institusi nasional maupun internasional.

Dengan kolaborasi ini, STIKes Raflesia berharap dapat semakin dikenal sebagai pilihan utama pendidikan kesehatan yang unggul, islami, dan berdaya saing global sesuai dengan visi kampus tahun 2035.***

Penulis: Haryo Santoso
Editor:Redaksi

Baca Juga